Antisipasi Perkembangan Kamtibmas Dampak Penerapan PPKM Polres Lembata Lakukan Patroli Skala Besar Dan Bagikan Bansos.

Antisipasi Perkembangan Kamtibmas Dampak Penerapan PPKM Polres Lembata Lakukan Patroli Skala Besar Dan Bagikan Bansos.

Tribratanewslembata- Kepolisian Resor Lembata lakukan patroli skala besar dalam rangka mengantisipasi perkembangan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat terkait dengan penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan Penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Lembata. Jumat (23/07/2021) pukul 21:00 WITA.

kegiatan diawali dengan Apel persiapan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Lembata AKBP Yoce Marten, S.H., S.I.K., M.I.K yang juga dihadiri oleh Waka polres Kompol Johanis Cristian Tanauw, Kabag Sumda Kompol A. A. Ngurah Surya, Kasat Lantas AKP Berry Nathaniel, SH., Kasat Reskrim IPTU I Komang Sukamara, SH., Kasat Sabhara IPTU Dionisius Emanuel, Kasat Binmas IPTU Aloysius Arakian Langoday, Kasubag bin Ops IPTU Agustinus Liat Bura, Personil Koramil 1624-03 Lewoleba, Personil BKO TNI AD 744 Atambua, Anggota Polres Lembata, Personil Sat Pol PP.

selaku wakil ketua satgas penanganan Covid-19 Kabupaten Lembata AKBP Yoce Marten mengatakan berdasarkan Instruksi Mendagri pada tanggal 20 Juli 2021 dan Perubahan Instruksi Bupati, Kabupaten Lembata sudah mengalami penurunan level dari level 4 ke Level 3 oleh karenanya jam malam akan di berlakukan sampai pukul 21:00 WITA. 

"sekarang masih banyak warga masyarakat yang belum mematuhi protokol kesehatan maka dari itu tidak henti-hentinya kami mengingatkan dan menghimbau untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Hal yang paling kecil adalah penggunaan masker dan hindari kerumunan" ucap beliau.

dalam kegiatan tersebutpun Kapolres Lembata juga membagikan sembako kepada masyarakat yang dijumpai salah satunya ialah warga kelurahan Lewoleba Timur bapak Hasan Maing yang sehari-hari bekerja sebagai penjual bensin eceran. 

Menurut Kapolres Lembata penyerahan bansos yang disalurkan pemerintah melalui TNI-POLRI bertujuan untuk membantu serta meringankan beban masyarakat ditengah penerapan PPKM saat ini. 

"semua upaya yang kami lakukan ini demi keselamatan masyarakat, tentunya kita semua berharap laju penyebaran Covid-19 menurun sehingga masyarakat bisa kembali beraktivitas seperti biasa" ucap Kapolres.

Dalam melakukan patroli skala besar yang disertai pembagian bansos Kapolres menekankan seluruh anggota untuk mengedepankan pendekatan humanis kepada masyarakat. (41|A.L)


(HUMAS POLRES LEMBATA)